Cuaca panas seperti ini, tentu enak mengonsumsi makanan atau minuman segar dan dingin. Buah menjadi pilihan yang sangat disarankan karena mengandung berbagai zat yang dibutuhkan tubuh. Selain dapat menyegarkan tubuh tentunya.
Ketika membeli buah-buahan ini, kita tentu menginginkan buah dengan citarasa manis. Mencicipi terlebih dahulu saat membeli sudah pasti harus dilakukan. Namun demikian supaya rasa manis buah meningkat, ada baiknya buah yang dibeli tidak langsung dimasukkan ke dalam lemari pendingin.
Letakkan buah di atas meja makan, tentu keluarkan dulu dari kantung pembungkusnya. Diam saja di sana hingga akan dikonsumsi. Membiarkannya di tempat terbuka diyakini mampu meningkatkan rasa manis buah-buahan. Jika ingin menikmatinya dalam keadaan dingin, kupas dan potong lalu masukkan ke kulkas selama beberapa saat dan selamat menikmati.
foto:wikipedia
Komentar
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung ke blog saya. Mohon tidak membagikan tautan disini. Silahkan meninggalkan komentar yang baik dan sopan.